Dullah Bakal Dikirim ke Tarakan Untuk Direhab

NUNUKAN – Meski sudah keluar dari penjara, Dullah (36) harus tetap menjalani masa rehabilitasinya di rumah sakit jiwa yang ada di Kota Tarakan. Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial, Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Nunukan, Alis Sujono, Selasa (24/9) pagi.

Menurut Alis Sujono, Dullah memang mengalami gangguan jiwa kategori berat. Sehingga membutuhkan penanganan lebih lanjut. “Memang, kita dapat informasi dari dokter ahli kejiwaan. Dia (Dullah) memang ada gangguan jiwa,” terangnya saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (24/9).

Dia menjelaskan, saat ini Dinsos tengah mengurus jaminan kesehatannya yakni Badan Penyelengaraan Jaminan Sosia (BPJS) Kesehatan serta dokumen lainnya. “Ini sementara proses BPJS Kesehatannya. Jadi, nanti biaya ongkos ke Tarakan akan ditanggung BPJS-nya. Kita akan rujuk dia ke rumah sakit jiwa yang ada di Kota Tarakan,” pungkasnya.

Alis Sujono mengatakan sebenarnya peran keluarga dan masyarakat sangat dibutuhkan untuk pengawasan Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) di Kabupaten Nunukan. “Karena, masyarakat banyak berpikir ketika mereka keluar dark rehab maka dikira sudah sembuh. Padahal tidak begitu. Mereka juga harus mengkonsumsi obat secara berkala. Kan, saat mereka keluar ada obat yang diberikan,” tuturnya.

Dia mencontohkan ODGJ yang pernah dirawat di rumah sakit. Saat keluar, kata dia, ODGJ itu sudah sembuh. Namun belum pulih total. Saat orangtuanya meninggal, ODGJ tersebut kembali gangguan lantaran tidak ada yang mengawasi. “Itulah peran masyarakat dalam mengawasinya,” tambahnya.

Sebelumnya, polisi menangkap pelaku pembakaran dua unit mobil yang tak lain adalah Dullah. Selang beberapa hari ditahan di sel Polsek Nunukan, Dullah, akhirnya dibebaskan. Pembebasan Dullah ini setelah dinyatakan dokter ahli kejiwaan bahwa Dullah menggalami gangguan kejiwaan.

Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro melalui Kasubag Humas Polres Nunukan, Iptu M Karyadi mengatakan, saat menerima laporan penjagaan Polsek Nunukan bersama Tim Puma Polres Nunukan langsung mobil terbakar. Diketahui, kedua mobil merk Toyota Rush warna putih dengan nopol DP-1295-AW yang merupakan milik Ardiansyah. Kendaraan itu salah satu barang dinas Inventaris BP3TKI Nunukan.

Sementara yang satunya merupakan mobil Honda Jazz warna merah dengan nopol DD -797- S, milik H. Anca. “Pada saat itu pemilik mobil sedang tidur di dalam kamar dan tiba-tiba terbangun di karenakan korban mendengar ada yang gedor-gedor pintu rumahnya dan setelah korban membuka pintu rumahnya. Korban langsung diberitahukan oleh petugas pemadam kalau mobil di depan terbakar,” terangnya lagi.

Begitu juga pemilik mobil Honda Jazz, H. Anca yang dibangun petugas jika mobilnya terparkir terbakar. “Akibat kebakaran itu, kerugian ditafsirkan mencapai Rp27 juta. Kedua korban keberatan dan langsung melaporkan kepada pihak kepolisian,” tambahnya.

Setelah melakukan olah TKP, polisi mendapatkan rekaman CCTV. Dari sini, indikasi dan ciri-ciri pelaku pun diketahui yang akhir ditangkap di Jalan Yamaker, Nunukan Barat, sekira pukul 7.30 WITA, oleh gabungan tim unit Polsek Nunukan.

Tak butuh waktu lama, video rekaman CCTV pun menjadi heboh di group media sosial Nunukan, Facebook. Dalam video itu, Dullah mengenakan baju kaos warna putih. Sambil membongkok, Dullah menyalahkan api menggunakan korek gas dan mulai membakar pembungkus mobil dari bawah. Setelah membakar, Dullah pun terlihat pergi meninggalkan TKP. Sementara kobaran api yang mulanya kecil itu pun menjalar dan menghangus mobil tersebut.

Untuk diketahui, Dullah memang dikenal masyarakat Nunukan sebagai salah satu orang yang mengalami gangguan kejiwaan di Nunukan. Untuk kelangsungan hidupnya, Dullah meminta uang kepada masyarakat yang ada di dekat. Ciri khusus Dullah, setelah menerima uang tersebut, Dullah pun langsung membacakan doa kepada orang yang memberikan ia uang.(Irwan).

Antusias Masyarakat Bone Dalam Muswil ke-1 FPI

BONE – Musyawarah Wilayah (Muswil) ke 1, digelar Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Front Pembela Islam (FPI) Kabupaten Bone, Selasa (24/7) pagi.

Muswil yang digelar di gedung PGRI yang berada di Jalan Jenderal Ahmad Yani Macanang Tanete Riattang Barat, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, sekira pukul 10.45 WITA, ini dihadiri Kapolres Bone yang diwakilkan oleh Kabag Ops Polres Bone, Kompol H Syamsul Alam.

Dengan mengusung Tema ” Membangun NKRI dengan semangat Amar Ma’Ruf dan Nahi Mungkar” Muswil ini juga dihadiri oleh beberapa petinggi FPI Pusat dan DPD FPI Sulsel.

Ketua FPI Kabupaten Bone, Lilo A Idris Palloge mengatakan kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat Kabupaten Bone. Ini terbukti dengan banyaknya masyarakat yang minta bergabung di WhatsApp Group DPW FPI Kabupaten Bone.

“Insya Allah kami akan tunjukkan kepada pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Bone, FPI Front Kabupaten Bone akan bersinergi dengan Semua kalangan masyarakat jangan malu untuk bergabung dengan kami,” terangnya, Selasa (24/9).

Sementara, Ketua pelaksana dalam muswil Ke-1 DPW FPI Kabupaten Bone, serta mewakili seluruh Pengurusan dan Anggota FPI DPW Kabupaten Bone, Hamka SE mengatakan sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Bone, Kapolres Bone, Kodim 1407 Bone serta masyarakat atas dukungan moril.

“Sehingga muswil Ke 1 DPW FPI Bone bisa terlaksana sekalipun masih terdapat kekurangan. Namun, insya Allah kekurangan ini akan kami jadikan sebagai motivasi kearah yang lebih baik. Dan, kami sangat mengharapkan adanya masukan dari semua pihak agar setelah muswil FPI bisa eksis ditengah masyarakat Bone,” tuturnya.

Irwan N Raju
Kabiro kab Bone

Sekda Wajo Hadiri Hut Agraria Tata Ruang Ke 59 di Makassar

MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof. Dr. Ir. H. Nurdin Abdullah, M.Agr. menyampaikan bila Sulsel saat ini sudah menjadi daerah layak investasi.

Hal ini di sampaikan dalam momentum upacara peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang nasional ke-59 tahun, di Rujab Gubernur, Selasa, 24 September 2019.

Pada kesempatan tersebut, Prof. Dr. Ir. H. Nurdin Abdullah,M. agr. menyampaikan bila pemerintah provinsi Sulsel saat sudah mulai melakukan reformasi birokrasi yang mempersulit seluruh dunia usaha dan perizinan.

“Satu tahun kami memimpin sudah mulai muncul pencitraan di Sulsel diluar sana. Olehnya kita harus melakukan reformasi semua kesulitan untuk menjadikan Sulsel daerah layak investasi,” ungkap Prof. Dr. Ir. Nurdin Abdullah Selain Pemprov Sulsel pada umumnya, Gubernur Sulsel juga berharap kedepan badan pertanahan harus memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat terkhusus Sulsel.

“Saya juga berharap kedepan sama-sama memberikan layanan kepada seluruh elemen masyarakat termasuk kepada dunia usaha,” kata mantan Bupati Bantaeng dua periode itu.

Pada kesempatan itu Nurdin Abdullah membacakan sambutan Kementerian Agraria dan Pertanahan dihadapan seluruh kepala daerah dan seluruh elemen se-Sulsel.

“BPN yang telah melakukan perubahan untuk pemerintah bukan hanya Provinsi tapi selalu daerah,” ujar mantan Sekjen Apkasi Indonesia ini. Lebih lanjut Nurdin Abdullah mengucapkan selamat hari agraria dan pertanahan yang ke 59 tahun.

“Selamat hari agraria dan pertanahan. Saya juga mengucapkan kepada seluruh Gubernur, bupati, walikota seluruh Indonesia dan seluruh elemen yang ikut menyukseskan dan mendukung agraria dan pertanahan,” pungkasnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo H. Amiruddin A, S.Sos., M.M. hadir dalam acara ini bersama dengan Bupati Walikota se Sulsel dan sangat mengapresiasi acara ini. Ketika dikomfirmasi di tempat terpisah Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo mengatakan bahwa dengan Peringatan HUT Ke 59 Tahun ATR/BPN ada penghargaan buat Wajo.

“Kabupaten Wajo memperolah penghargaan dari Kementerian ATR/BPN atas Dukungan dan Kerjasama dalam menyukseskan Program Strategis Nasional Pertanahan Tahun Anggaran 2019. Selain itu Wajo telah menerima secara simbolis sertipikat tanah milik Pemda Wajo sebagai salah satu upaya penertiban aset daerah,” jelas H. Amiruddin A, S.Sos., M.M.

( Humas Pemkab Wajo )

Kota Banjarmasin Kalsel Menjadi Tuan Rumah Pada Gelaran City Sanitation Summit (CSS) Ke XIX 2019

BANJARMASIN – Bertempat di Siring Jalan Jendral Sudirman Kota Banjarmasin, Senin (23/9/2019) malam ini sejumlah tamu undangan pun diajak mengikuti Gala Dinner.

Kabag Humas dan Protokol Setdakot Banjarmasin, Yusna Irawan, mengatakan ada sekitar 700 undangan yang hadir pada CSS ke XIX kali ini. Berasal dari sejumlah kabupaten dan kota se Indonesia, 100 diantaranya yang hadir tersebut adalah Walikota dan Bupati.

“Iya untuk Walikota dan Bupati sendiri ada sekitar 100 an lebih. Sedangkan sisanya ada yang didelegasikan dengan Wakil Bupati , Sekda atau lainnya,” jelas Yusna.

Mengenai rangkaian acara, tambah Yusna sejumlah tamu undangan CSS selain diajak menikmati makanan khas Banjar juga disuguhi sejumlah hiburan.Diantaranya hiburan musik, tarian tradisional hingga pertunjukan tanglong sekalipun. Yusna mengatakan ada sekitar 34 perahu motor yang turut serta dalam atraksi tanglong tersebut.

Wakil Bupati Wajo H. Amran, SE juga nampak hadir dalam acara ini dan sangat mengapresiasi acara ini.

“Saya sangat mengapresiasi dengan acara ini Indonesia City Summit Sanitation, yang menjadi sorotan utama dari acara ini adalah masalah jamban, terkhusus kepada masyarakat Wajo yang lingkungannya tinggal di pinggiran sungai,” jelas H. Amran, SE.

“Kami harapkan agar tidak membuang air besar sembarangan karena hal ini akan berdampak negatif terutama hal kesehatan, pastikan dirumah kita memiliki WC / Jamban/ Saptictank yang standar, selain dari pada itu yang disoroti pada acara ini adalah, persampahan, ipal dan pembuangan tinja harus dipastikan aman dan yang tak kala pentingnya perilaku masyarakat itu sendiri, Mari kita berubah menuju Wajo yang sehat,” H. Amran, SE menambahkan

( Humas Pemkab Wajo )

Kapolres Sinjai Pimpin Anggotanya Ikut Berpartisipasi Donor Darah Dalam Rangka Peringatan Hut TNI ke-74 Tahun 2019 Di Kodim 1424 Sinjai

Sinjai – Kepala Kepolisian Resor Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Sebpril Sesa, S.Ik pimpin anggotanya untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial donor darah yang diselenggarakan oleh Kodim 1424 Sinjai, bekerja sama dengan Unit Transfusi Darah (UTD) Rumah Sakit Daerah Sinjai (RSUD) sebagai penyuplai darah bagi pasien yang membutuhkan. Selasa (24/9/2019).

Kegiatan yang bertempat diaula mabbulo sipeppa makodim 1424 sinjai, jln jend. sudirman, kelurahan biringere, kecamatan sinjai utara, kabupaten sinjai, dalam rangka hari Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke- 74 Tahun 2019.

Dalam kegiatan tampak Kapolres Sinjai Akbp Sebpril Sesa, S.Ik bersama Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Oo Sahrojat, S.Ag.,M.Tr(Han) dan undangan lainnya mendonorkan darahnya.

Selain itu, sejumlah personil perwakilan Polres Sinjai ikut menyumbangkan darahnya sebagai bentuk sinergitas Polres Sinjai dengan TNI dalam kegiatan sosial membantu masyarakat yang membutuhkan darah.

Sementara itu, Kapolres Sinjai Akbp Sebpril Sesa, S.Ik berharap, semoga darah donor tersebut, dapat membantu saudara-saudara kita yang sedang sakit yang membutuhkan darah, dan mengingat kegiatan donor darah ini sangat penting, karena satu tetes darah yang kita sumbangkan sangat berarti bagi kemanusiaan. ujarnya.

Reporter : Irwan N Raju