Resmikan SPPG Di Sebatik, Dadan Hindayana : “Secara tidak langsung dapat meningkatkan sektor pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan”

NUNUKAN – Plt. Sekretaris Daerah kabupaten Nunukan, Drs Raden Iwan Kurniawan, M AP mewakili Bupati Nunukan hadiri peresmian Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang berlokasi di Tanjung Karang, Kecamatan Sebatik Timur, Kabupaten Nunukan, Provinsi Kalimantan Utara, Kamis (22/01/2026)

Fasilitas ini diresmikan langsung oleh Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Prof. Dr. Dadan Hindayana sebagai bagian dari perluasan jangkauan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah tersebut.

Dadan Hindayana dalam kunjungan kerjanya didampingi oleh Direktur kerja Sama dan Kemitraaan BGN, Kolonel Cba. Mu. Rizal Salewangang, pejabat Kantor Pelayanan Pemenuhan Gizi (KPPG) Balikpapan, Kalimantan Timur, dan Wakil Walikota Tarakan, Ibnu Saud.

Kehadiran Plt.Sekda yang mewakili Bupati dalam acara ini merupakan bentuk dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Nunukan terhadap inisiatif yang dikelola oleh Yayasan Aztrada Garuda Jaya dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui asupan gizi yang terukur.

Ia juga memberikan apresiasi tinggi kepada pihak-pihak yang telah menginisiasi pembangunan dapur SPPG ini. Menurutnya, kolaborasi lintas sektoral sangat diperlukan agar target pemenuhan gizi bagi anak-anak sekolah dan kelompok rentan dapat tercapai secara maksimal.

Di kesempatan yang sama Kepala BGN,
Dadan Hindayana saat meresmikan SPPG Yayasan Aztrada Garuda Jaya mengatakan bahwa MBG yang dikelola telah sesuai dengan Juknis dan SOP dari BGN.

“Unit ini menjadi pusat operasional untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dikelola sesuai dengan Juknis dan SOP dari Badan Gizi Nasional,”ujarnya.

Lebih lanjut, Dadan juga menyebutkan SPPG yang ada ini sudah sesuai Standar Operasional (SOP). Ia meyakini SPPG Yayasan Aztrada Garuda Jaya dapat menjadi percontohan untuk SPPG di wilayah lainnya.

Dadan juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Daerah dan Yayasan Aztrada Garuda Jaya atas kepeduliannya dan dukungan terhadap program pemerintah pusat.

Dadan juga menjelaskan bahwa dari target hingga Januari 2026, tercatat sudah ada sekitar 21.102 unit SPPG yang beroperasi di seluruh Indonesia, dengan target melayani hingga 59 juta penerima manfaat.

Diakhir sambutannya Dadan memberikan gambaran terkait dengan dampak ekonomi bagi masyarakat melalui pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan.

“Keberadaan SPPG di Sebatik secara tidak langsung akan meningkatkan sektor pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan, karena tiap pengelola SPPG membutuhkan pasokan bahan baku pangan yang tidak sedikit, tadi saya lihat disini banyak pohon pisang, kebun-kebun pisang masyarakat ini bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan buah pemenuhan Makan Bergizi Gratis (MBG), begitu juga peternakan, kebutuhan telur ayam dan daging ayam, hal yang sama bisa terjadi terhadap sektor perikanan baik ikan laut maupun ikan budidaya, atau tambak masyarakat, misalnya setiap rumah bisa membuat kolam Ikan Lele untuk memenuhi kebutuhan MBG,” ujarnya.

Dengan tingginya kebutuhan bahan baku pangan, Dadan meminta tiap SPPG dapat melengkapi usahanya dengan mengelola sendiri lahan pertanian maupun peternakan agar stok bahan makanan tetap tersedia dengan baik.

Peresmian ditandai dengan pemotongan pita, pelepasan Mobil Operasional Pengantaran dan kunjungan ke Dapur MBG, Dadan dan rombongan juga berkunjung ke sekolah penerima manfaat untuk menyaksikan langsung siswa siswi yang sedang menikmati Makanan Gizi Gratis tersebut, bahkan Dadan memberikan hadiah bagi anak-anak yang mau makan sayur.

(PROKOMPIM)

Bupati Nunukan Resmikan Lapangan Mini Soccer Pertama di Sebatik

NUNUKAN – Bupati Nunukan, H. Irwan Sabri, SE meresmikan Lapangan Mini Soccer perdana di Kabupaten Nunukan, di Desa Binalawan, Kecamatan Sebatik Barat, Sabtu (27/12). Peresmian lapangan sepak bola mini tersebut ditandai dengan pemotongan pita serta penendangan bola oleh Bupati.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan selamat kepada pemilik atas dibukanya lapangan mini soccer ini dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat.

“Saya atas nama Pemerintah Daerah menyampaikan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak yang telah berkontribusi, terutama kepala Desa Binalawan beserta jajarannya dan masyarakat Desa Binalawan. lapangan ini dibangun dengan tujuan mengembalikan fungsi awal lahan hijau untuk olahraga sepak bola, namun dengan versi modern yang mengikuti tren global, sehingga dapat menarik minat generasi muda kita,” ujarnya

Selain itu kehadiran lapangan ini juga diharapkannya bisa mendukung kegiatan positif bagi anak muda.

“Saya berharap dengan adanya lapangan sepak bola ini, nanti akan menjadi wadah pengembangan bakat atlet muda dan meningkatkan kesehatan fisik serta mental masyarakat. lapangan ini nanti akan menjadi pusat kegiatan olahraga, yang melibatkan tim dari berbagai desa dan kecamatan,”kata Bupati.

Kegiatan peresmian ini juga dirangkaikan dengan turnamen sepak bola mini. kegiatan ini sebagai media penyaluran hobby dan bakat generasi muda, serta bisa menjadi sarana pembinaan generasi muda untuk memiliki sikap mental dan spiritual yang kuat, berani menghadapi tantangan, kreatif, jujur, sportif dan berprestasi di masa yang akan datang.

“Saya berharap melalui turnamen ini nanti bisa mendapatkan bibit-bibit unggul yang nantinya bisa mewakili Kabupaten Nunukan untuk tingkat provinsi maupun tingkat nasional dan syukur-syukur jika bisa sampai tingkat dunia,” harapnya.

Selain itu kehadiran lapangan milik swasta ini, juga diharapkannya bisa mendukung kegiatan positif bagi anak muda. Bupati juga mengajak masyarakat untuk gemar berolahraga

“Saya juga mengajak masyarakat agar gemar berolahraga, karena dengan berolahraga kita bisa menjadi sehat. semakin sering kita berolahraga maka akan mendapat tubuh yang sehat dan jiwa yang kuat, mari kita tingkatkan semangat dan tetap jaga kondusifitas dalam memajukan kabupaten Nunukan yang kita cintai ini,” ajaknya.

Menutup sambutannya, Bupati berharap agar seluruh tim, official maupun pelatih dapat menjunjung tinggi sportivitas.

“Saya ucapkan selamat bertanding kepada para pemain. Tunjukan kemampuan terbaik kalian untuk menjadi tim terbaik dengan tetap menjunjung nilai-nilai sportivitas, hindari emosi dan semangat yang berlebihan yang bisa merugikan keselamatan diri maupun lawan. taati segala aturan main dan ketentuan lainnya, serta patuhi dan hormati keputusan wasit yang memimpin pertandingan”, ujarnya.

Bupati juga berpesan kepada para official, pelatih dan para suporter agar tidak melakukan hal-hal yang menodai, mengganggu ketertiban dan kelancaran turnamen ini, dengan selalu menghormati keputusan wasit yang bertugas.

(PROKOMPIM)

Dari Kantor ke Sekolah: Bupati Irwan Sabri Dukung Gerakan Ayah Ambil Rapor

NUNUKAN — Komitmen membangun kedekatan emosional antara orang tua dan anak kembali ditunjukkan Bupati Nunukan, H. Irwan Sabri. Didampingi sang istri, Hj. Andi Annisa Muthia Irwan, Bupati Irwan hadir langsung di SDIT Ibnu Sina, Nunukan, untuk mengambil rapor putranya, Wafi Naufal Irwan, Jumat (19/12).

Kehadiran Bupati Irwan sejalan dengan Gerakan Ayah Mengambil Rapor Anak ke Sekolah, sebuah inisiatif nasional yang mendorong peran aktif ayah dalam pendidikan anak sekaligus menjawab persoalan fatherless atau minimnya keterlibatan ayah dalam pengasuhan dan tumbuh kembang anak di Indonesia.

Menurut Bupati Irwan, keterlibatan ayah dalam momen sederhana seperti mengambil rapor memiliki makna penting. Tidak sekadar menerima hasil belajar, tetapi juga menjadi ruang evaluasi, komunikasi, dan dukungan moral bagi anak.

“Tujuannya agar para ayah bisa lebih memahami perkembangan anak, mengevaluasi kekurangan, sekaligus memperkuat hal-hal baik yang sudah dimiliki anak ke depan,” ujar Bupati Irwan.

Di sekolah tersebut, Bupati Irwan juga menyaksikan langsung antusiasme para ayah yang hadir mengambil rapor anak-anak mereka. Hal ini menunjukkan semakin tumbuhnya kesadaran orang tua, khususnya ayah, akan pentingnya peran aktif dalam dunia pendidikan.

Melalui keterlibatan langsung pimpinan daerah, diharapkan gerakan ini dapat menjadi teladan dan mendorong semakin banyak ayah di Kabupaten Nunukan untuk hadir, peduli, dan terlibat dalam setiap proses tumbuh kembang anak, baik di lingkungan keluarga maupun pendidikan formal.

(PROKOMPIM)

Dari Teori ke Praktik, Mahasiswa Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Nunukan Kunjungi Bagian Protokol dan komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Nunukan

NUNUKAN – Mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Nunukan melaksanakan kunjungan studi ke Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Nunukan. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat VIP Lantai VI Kantor Bupati Nunukan, Rabu (17/12/2025).

Kunjungan studi ini dilaksanakan untuk mendukung proses belajar mengajar pada Semester Ganjil Tahun Akademik 2025/2026. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan dapat memahami secara langsung peran humas dan protokol dalam penyelenggaraan pemerintahan serta pelayanan publik.

Sebanyak 33 mahasiswa semester III mengikuti kegiatan tersebut. Kunjungan mahasiswa disambut langsung oleh Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Nunukan, Joned S Hut M A P.

Pada kesempatan tersebut, Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Muda, Redemptus Darus Triusada. S I P M I Kom menyampaikan materi tentang kehumasan serta membuka sesi tanya jawab.

Para mahasiswa tampak antusias mengikuti kegiatan dan aktif mengajukan pertanyaan. Di akhir kegiatan, mahasiswa diajak mengunjungi beberapa lokasi penyelenggaraan kegiatan di Kantor Bupati Nunukan, termasuk ruang Protokol dan Kehumasan Sekretariat Daerah. Mahasiswa juga diberikan kesempatan untuk melakukan praktik langsung sebagai reporter.

Politeknik Negeri Nunukan melalui dosen pengampu mata kuliah, Hj Nura Aida SE MM menyampaikan terima kasih kepada Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Nunukan atas penerimaan dan pembelajaran yang diberikan.

Diharapkan, kegiatan kunjungan studi ini dapat menambah
pengetahuan dan pengalaman
mahasiswa sebagai bekal di dunia kerja ke depan.

(PROKOMPIM)

Ribuan Pelari Ramaikan Run 07 Energi Baru di Alun-alun Kota Nunukan

NUNUKAN – Mewakili Bupati Nunukan, Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah Kabupaten Nunukan, Raden Iwan Kurniawan, secara resmi membuka ajang lari massal bertajuk “Run 07 Energi Baru” yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Nunukan di Alun-alun Kota Nunukan, Sabtu (13/12/2025).

Kegiatan olahraga tersebut sukses menarik ribuan peserta, mulai dari atlet profesional hingga masyarakat umum. Para pelari menempuh tiga kategori jarak yang disiapkan panitia, yakni 3 kilometer (kategori family), 5 kilometer, dan 10 kilometer, dengan rute yang menyusuri sejumlah ruas utama Kota Nunukan.

Sebelum melepas peserta, Plt. Sekda Raden Iwan Kurniawan menyampaikan apresiasi kepada panitia dan seluruh peserta atas antusiasme yang tinggi. Ia menegaskan bahwa olahraga, khususnya lari, memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan fisik dan mental masyarakat.

“Run 07 Energi Baru ini bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat komitmen kita bersama dalam menerapkan gaya hidup sehat di tengah kesibukan masyarakat modern,” ujar Iwan.

Melihat tingginya partisipasi peserta, Iwan optimistis kesadaran masyarakat Kabupaten Nunukan terhadap pentingnya olahraga akan terus meningkat. Ia pun berharap kegiatan serupa dapat digelar secara berkelanjutan.

“Saya berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda tahunan yang selalu dinantikan masyarakat,” tambahnya.

Usai pengangkatan bendera start oleh Plt. Sekda, peserta dilepas secara bertahap. Kategori 10K menjadi gelombang pertama, disusul kategori 5K lima menit kemudian, dan terakhir kategori 3K family.

Setelah seluruh peserta mencapai garis finis, acara dilanjutkan dengan sesi peregangan melalui senam Zumba serta hiburan musik dari Fresly Nikijuluw, yang semakin menyemarakkan suasana.

(PROKOMPIM)