Kesulitan Air, Petani Minta Pemerintah Bone Bangun Saluran Irigasi

Berandankrinews.com-Bone, Masyarakat petani yang berada di Kelurahan Pappolo Kecamatan Tanete Riattang Kabupaten Bone, Sulsel, hingga saat ini mengunakan alat seadanya dari alam untuk mengairi sawah mereka dari sungai, segala hambatan terkadang membuat petani ini sering mengeluh, pasalnya tidak bisa mengairi sawah dengan maksimal.

Sumardi (47) saat ditemui Berandankrinews.com Sabtu (15/6/19) mengatakan, saluran ini sangat menghambat aliran air untuk sampai ke sawah, karena dari lumpurnya sangat tinggi dibanding dasar sungai pengairan rendah. Setiap Warga Pappolo jika membutuhkan air ke sawahnya, mereka adakan dulu gotong royong untuk menggali lumpurnya naik agar akses air keluar ke sawah tidak tersendak sendak.

Sementara, Ketua kelompok P3A Samsu (35) mengatakan, saya pernah mengajukan permohonan proposal pembangunan sambungan sungai ini kepada Kantor PSDA 2018 kemarin, namun sampai sekarang belum terialisasi, padahal petani sangat membutuhkan pembanguan sambungan sungai irigasi tersebut.

kami berharap kepada pemerintah Bupati Bone dan juga dinas terkait, tolong dibangunkan sambungan irigasi dari sungai pengairan tersebut karena petani sangat membutuhkan sekali saluran ini. Jika sungai ini dibiarkan saja tidak dikerja maka sawah petani sebagian tidak dapat di jangkau air.

Terspisah, Ketua LSM Latenri Tappu, Samsul M mengatakan, kami selaku kontrol sosial berharap kepada pemerintah dinas PSDA untuk membangun sambungan saluran irigasi ini dari sungai pengairan tersebut agar petani pappolo dapat menikmati airnya berjalan dengan lancar, mengairi kesawahnya. (Irwan N Raju)