Dukungan Warga Terus Mengalir Untuk Satgas TMMD Ke-108 Kodim Jeneponto

Warga desa Bontorappo kecamatan Tarowang kabupaten Jeneponto Sulawasi Selatan begitu antusias terhadap pelaksanaan TMMD TNI manunggal membangun desa ke-108 Kodim Jeneponto di desanya, sangkin antusiasnya mereka menunjukkan dengan cara turun langsung membantu para bapak-bapak TNI-Polri yang sementara bekerja mengerjakan pekerjaan dengan sasaran fisik.

Tidak hanya untuk kaum laki-laki yang membantu anggota Satgas TMMD, kaum perempuan juga tidak mau ketinggalan dalam kegiatan TMMD mereka juga tidak tinggal diam dirumah, mereka berinisiatif mengantarkan makanan berupa kue dan kopi panas seperti yang dilakukan oleh saudari Irma dan ketiga temannya.

Menurut saudari Irma apa yang mereka lakukan untuk memberikan semangat dan dandukungan kepada bapak-bapak yang terlibat dalam Satgas TMMD ke-108 Kodim Jeneponto dengan cara mengantarkan makanan berupa kue dan kopi panas disaat mereka sedang beristrahat, lanjut saudari Irma juga merasa terpanggil karena apa yang dilakukan oleh anggota Satgas TMMD di desanya merupakan tugas yang sangatlah mulia dimana nantinya apa yang telah diperbuat akan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat desa Bontorappo baik itu meningkatkan perekonimian warga dan mempermudah sarana transportasi pengangkutan hasil panen.

Serda Riki salah satu anggota Satgas TMMD ke-108 Kodim Jeneponto mengungkapkan bahwa perhatian warga desa Bontorappo terhadap Satgas TMMD dan warga yang sedang bekerja sangat luar biasa terutama kaum perempuan tiap hari ada saja yang membawa makanan berupa kue dan kopi panas disela-sela kami beristrahat sejenak, semoga apa yang telah diperbuat oleh warga desa Bontorappo mendapat berkah dan balasan yang setimpal dari allah SWT. papar Serda Riki

Jaga kebersihan: Anggota Koramil 1407-19/Kahu, Gotong Royong Benahi Pangkalan

Bone-Berandankrinews.com
Dalam rangka memelihara dan meningkatkan keindahan dan kerapian serta menjaga kebersihan di dalam satuan, anggota Koramil 1407-19/Kahu Kodim 1407/Bone,  dipimpin oleh Danramil  bergotong royong melakukan pembenahan dan pembersihan pangkalan kantornya. Jumat (10/07/2020).

Danramil 1407-19/Kahu Kapten Inf. Muldin mengatakan, pemeliharaan pangkalan kantor sangat penting dilakukan, guna memelihara kebersihan dan menjaga kondisi bangunan dan pekarangan kantor agar tetap terpelihara, sehingga dapat bertahan lama dan tetap bersih dan rapi,”Ucap Danramil.

Selain itu Kapten Inf Muldin, juga menuturkan bahwa pemeliharaan pangkalan dan bangunan kantor , harus dilakukan secara berjenjang, guna menjaga kodisi kantor agar tetap bersih, rapi dan nyaman. Pelaksanaan pembenahan seperti ini sudah rutin kita laksanakan saat usai pelaksanaan apel pagi,”Tutur Danramil.

Dansatgas TMMD Ke-108 Kodim Jeneponto Apresiasi Anggota Satgas Ajari Anak-Anak Mengaji

TNI yang tergabung dalam Satgas tentara manunggal membangun desa ke-108 Kodim Jeneponto di desa Bontorappo kecamatan Tarowang kabupaten Jeneponto Sulawesi Selatan sudah memasuki hari ke sembilan. Jumat (10/07).

Keseharian anggota Satgas TMMD ke-108 Kodim Jeneponto melakukan aktifitas berupa pekerjaan fisik dan nonfisik semata-mata untuk kepentingan masyarakat desa Bontorappo dan umumnya masyarakat Jeneponto.

Dalam kesehariannya beberapa anggota Sargas TMMD ke-108 Kodim Jeneponto meluangkan waktunya untuk mengajari anak-anak untuk membaca Al-Quran di masjid Nurul Jihad desa Bontorappo.

Kegiatan mengajar membaca Al-Qur’an tersebut dilakukan oleh Sersan Dua Musakkir disela-sela kegiatan melaksanakan tugasnya sebagai anggota Satgas TMMD,
Sersan Dua Musakkir menyempatkan diri untuk berbagi ilmu kepada anak-anak didaerahnya bertugas.

Sersan Dua Musakkir mengungkapkan apa yang dia bersama rekan-rekannya lakukan untuk memotifasi anak-anak serta para orangtua di desa Bontorppoo untuk lebih giat lagi dalam memperdalam ilmu agama sehingga kelak mereka dewasa sudah memiliki keimanan dan ketakwaan kepada tuhan yang maha esa dan Serda Musakkir juga mengingat semasa kecilnya dahulu dia juga diperlakukan seperti ini oleh bapak-bapak TNI.

Apa yang diperbuat oleh Sersan Dua Musakkir dan beberapa rekannya mendapatkan apresiasi dan bangga oleh Dansatgas TMMD ke-108 Kodim Jeneponto Letkol Inf Irfan Amir, SE yang juga sebagai Dandim 1425/Jeneponto dikarenakan ditengah-tengah kesibukannya Serda Musakkir dan beberapa rekannya dalam melaksanakan tugas TMMD mereka masih sempat meluangkan waktunya untuk mengajari anak-anak di desa Bontorappo untuk membaca Al-Quran.

Semoga apa yang dilakukan Serda Musakkir dan beberapa rekan-rekannya dapat bermanfaat bagi generasi penerus desa Bontorappo kelak dan dapat dijadikan contoh bagi prajurit TNI dimanapun bertugas, tutur Dansatgas TMMD Letkol Inf Irfan Amir, SE.

*Begini Cara Kapolda Sulsel Dukung Kampung Tangguh Nusantara, Tebar benih dan panen ikan di lahan Polda Sulsel*





Makassar-berandankrinews.com
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Drs Mas Guntur Laupe SH MH bersama Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Drs Halim Pagarra MH dan PJU Polda Sulsel mengikuti acara Panen Raya secara Serentak dan Penaburan Benih Ikan dalam rangka Program Kampung Tangguh Nusantara melalui vicon di Lahan Polda Sulsel Jl Pacerakang, Daya Makassar
Kamis (9/7/2020).

Kegiatan tersebut merupakan program-program terobosan dalam rangka mendukung program Kampung Tangguh Nusantara. Disaat yang sama, Kapolri dan Panglima TNI, melaksanakan giat panen udang dan ikan nila serta penanaman bibit jagung dan penyebaran benih ikan, pengecekan kampung tangguh Covid di Kab Tangeran Banten.

Dalam proses panen di Lahan Polda Sulsel,kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolda Sulsel, kemudian diikuti Wakapolda Sulsel dan Pejabat Utama Polda Sulsel serta personil Polda Sulsel yang turun menangkap berbagai jenis ikan air tawar yang berukuran siap konsumsi,

Acara Vicon Panen Raya dan Launching Program Kampung Tangguh Nusantara ini secara langsung dipimpin langsung Kapolri, Jenderal Pol Idham Azis dan Panglima TNI, Jenderal TNI Hadi Tjahjanto di Tangerang, Banten.

“Ini merupakan program serentak seluruh Indonesia untuk ketahanan pangan di masa pandemi covid 19, dengan memberdayakan kerjasama berbagai pihak baik TNI – Polri maupun pemerintahan dan elemen masyaraka”ungkap Kapolri dalam sambutannya
(Humaspolda Sulsel)

MIH

*Walikota Tebing Tinggi H. Ir. Umar Zunaidi Hasibuan. MM.Undang Muhammad Ja’far Hasibuan Putra Terbaik Bangsa*





Tebing Tinggi-berandankrinews.com
Walikota Tebing Tinggi Undang & Bangga dengan Putra Terbaik Bangsa Muhammad Ja’far Hasibuan Ilmuan Muda Indonesia Kelas Dunia Penuh Prestasi

Hal ini disampaikan secara langsung oleh Walikota Tebing Tinggi H. Ir. Umar Zunaidi Hasibuan. MM. Dengan rasa bangga dengan adanya Putra daerah yang terbaik untuk daerah dan juga Bangsa yaitu Muhammad Ja’far Hasibuan, merupakan Ilmuwan Muda Kelas Dunia.

Diketahui Muhammad Ja’far Hasibuan memiliki segudang Prestasi, yang telah mengguncangkan 193 Negara, disaat ajang kompetisi dunia di Shanghai China dan rencananya akan mendapat penghargaan prestasi serta apresiasi Prestasi Pancasila Oleh BPIB dilahirnya Hari Pancasila Tahun 2020.

Sosok penemuan baru Muhammad Ja’far Hasibuan (27). Putra asal Sumatera Utara (Sumut) ini, memenangkan kompetisi di China Shanghai International Exhibition of Inventions (CSITF) dan WIIPA Special Award World Invention Intelectual Property Association.

Dengan keberhasilan berhasil menyumbangkan medali emas dan WIIPA Special Award bagi Indonesia. Tidak salah pernyataan Bung Karno, “Beri saya10 pemuda maka akan saya guncangkan dunia” dan kini terbukti melalui prestasi Muhammad Ja’far Hasibuan. Penghargaan nomor 1 dunia menjadi makna tersendiri ungkapnya.

Menurut Walikota Tebing Tinggi H. Ir. Umar Zunaidi Hasibuan. MM. Dalam keadaan saat ini, suatu bangsa dituntut untuk menunjukkan nilai-nilai terbaik dari ideologi kebangsaan, untuk dapat mengatasi tantangan pandemi Covid-19. Keadaan ini mengandung semua nilai-nilai kearifan lokal yang terkandung dalam Pancasila,” paparnya.

Nilai nilai Pancasila mencerminkan nilai dari tingkah laku bangsa Indonesia sehari-hari. Nilai tersebut dapat ditunjukan secara langsung melalui sila-sila dalam pancasila. Kamis (9/7/20)

Negara Indonesia merupakan negara yang berdaulat dengan sebuah ideologi bernama ideologi pancasila.

Tanggal 1 Juni kemudian ditetapkan sebagai Hari Lahir Pancasila, Ideologi pancasila berarti Pancasila, digunakan sebagai fundamental dalam tatanan negara dan tujuan dari Negara Indonesia,” pungkas H. Ir. Umar Zunaidi Hasibuan. MM.

*Walikota Tebing Tinggi Undang Putra Terbaik Bangsa Muhammad Ja’far Hasibuan Segudang Prestasi Dunia*

(MIH)