BMKG, Info Prakiraan kondisi cuaca memasuki Bulan Mei 2020


NUNUKAN – BMKG Nunukan menjelaskan memasuki bulan Mei fase bulan basah dimana akan banyak terjadi hujan.

Hal ini berdasarkan pengolahan data dan penginderaan jarak jauh dari data BMKG Nunukan bahwa terdapat daerah pusat tekanan rendah (low pressure) di samudera Pasifik, sirkulasi siklonik terpantau di samudera Hindia, laut Natuna di sebagian besar wilayah Kalimantan tengah dan barat dan konvektif di Utara Kalimantan Utara sehingga kondisi ini menyebabkan potensi pertumbuhan awan hujan di wilayah Kalimantan Utara khususnya kab.nunukan.

Pada Dasarian I (10 hari pertama) bulan mei diperkirakan kondisi curah hujan yang terjadi berkisar 50 -150 mm (menengah) dengan sifat hujan normal.

Toufiq menjelaskan “Selain itu perlu diketahui masyarakat saat peralihan pergantian kondisi cuaca seperti saat ini dari bulan kering ke bulan basah ada beberapa hal yang perlu diwaspadai selain antisipasi kejadian banjir dan tanah longsor perlu di waspadai juga demam dangue atau demam berdarah karena bibit jentik nyamuk biasanya mewabah saat pergantian peralihan kondisi cuaca dimana saat keadaan kering tanpa disadari bekas bak penampungan selokan kaleng2 bekas yang terabaikan saat diguyur hujan jadi habitat perkembang biakan nyamuk demam berdarah hal ini juga perlu di antisipasi mengingat situasi dan kondisi di tengah masa pandemi global wabah virus Corona kita yang tengah dalam situasi sulit harus selalu menjaga kesehatan dan menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit “ungkapnya


Lanjut kata Taufiq “Dihimbau kepada masyarakat untuk mentaati peraturan dan protokoler kesehatan baik itu pembatasan kegiatan sosial atau sejenis nya untuk mencegah penyebaran covid 19 serta untuk kurangi aktivitas atau kegiatan yang tidak skala prioritas saat memasuki fase bulan basah dan tingkatkan daya tahan tubuh dengan konsumsi makanan yang sehat serta perbanyak cuci tangan dalam setiap aktifitas dan terus berdoa semoga ada hikmah besar saat pandemi ini berlalu “jelasnya.

( Admin )