Humas Pemprov Kaltara, Sejumlah Petugas Dari TNI AL Melakukan Tes Kesehatan Bagi Capra IPDN 2019 di RSAL dr Ilyas, Selasa (16/7/19).


TANJUNG SELOR (Kaltara) – Setelah menjalani seleksi kompetensi dasar (SKD) dengan system komputerisasi beberapa waktu lalu. Sebanyak 58 peserta calon praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Tahun 2019 akan mengikuti tes kesehatan daerah. Tes kesehatan daerah digelar selama satu hari yakni pada Selasa (16/7) lalu. 

Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltara, Burhanuddin mengungkapkan, dari semua peserta tes, hanya 2 orang peserta yang tidak mengikuti seleksi. Pihak BKD pun mencoba mengkonfirmasi namun tidak ada jawaban dari yang bersangkutan. “Sudah kita infokan, bahkan kita hubungi kembali, tapi tidak ada jawaban,” kata Burhan.

Burhan menyebutkan tes kesehatan dilaksanakan di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) dr Ilyas Tarakan. Dikatakannya, pada tahap ini, tim penguji akan memeriksa kesehatan peserta. “Tim pengujinya itu dari rumah sakit TNI AL, ada juga dari perwakilan IPDN, perwakilan dari supervisi pengawasan dari Mabes TNI,” bebernya,

Lebih lanjut, dikatakan Burhan, bahwa hasil tes kesehatan daerah akan diumumkan pada tanggal 24 Juli 2019 melalui website resmi SPCP IPDN. Tahapan selanjutnya adalah peserta seleksi yang dinyatakan lulus tes kesehatan, akan mengikuti tes psikologi, integritas, dan kejujuran yang dilaksanakan pada tanggal 27 Juli 2019 mendatang. “Berdasarkan jadwal yang ditentukan pengumuman hasil tes psikologi, integritas, dan kejujuran akan diumumkan pada tanggal 3 Agustus 2019,” kata Burhan.(humas)