Makna Kemerdekaan RI Menurut Anggota DPRD Nunukan

Nunukan-HUT Kemerdekaan RI Ke 74 merupakan momen bersejarah bagi rakyat Indonesia.

Dimana Bangsa Indonesia di Jajah bangsa Belanda dan Jepang selama 350 tahun. Dengan semangat yang membara para pejuang membela Indonesia mendapatkan Kemerdekaan, berhasi mengusir penjajah untuk merebut kembali kedaulatan kemerdekaan Republik Indonesia.

Meski para pejuang atau pahlawan kita banyak yang gugur, namun kemerdekaan dan kebebasan dapat kita rasakan di tanggal 17 Agustus tahun 1945.

Begitulah Sejarah kelam Indonesia, Negara yang besar adalah Negara yng menghargai Jasa Pahlawannya.

Tentu dengan perjuangan para pahlawan yang membela Indonesia mengandung banyak makna di Momen 17 Agustus 2019 tahun ini, seperti yang diungkapkan H Danni Iskandar, Anggota DPRD Nunukan, Sabtu (17/8/19) menuturkan, dengan jargon SDM Unggul Indonesia Maju otomatis Masyarakat kita juga ingin bagaimana menyiapkan sumber dayanya disisi lingkungan rt nya.

Dikatakan, meskipun banyak generasi tapi generasi itu harus membentuk generasi untuk membangun diwilayahnya masing-masing.

“Tentu dengan SDM nya Unggul Indonesia Maju, tentu kami juga merasakan juga dilingkungannya sendiri,” kata Danni

Sebagai Anggota DPRD di kegiatan seperti ini, Kata Danni, kembali ke masing-masing Dapilnya untuk membacakan teks proklamasi.

“Mudah-mudahan kedepan diwacanakan setiap RT punya upacara sendiri agar mereka bisa kembali kedapilnya masing-masing, walaupun dapil satu itu 11 orang, kita mengharapkan bagaimana peran dprd, tugasnya kalau upacara proklamasi diwajibkan untuk membacakan teks proklamasi,” ujarnya.

Lanjutnya, kegiatan-kegiatan apapun yang undangan dari masyarakat, kita harus hadir untuk mendukung. “Karena ini bagian dari masyarakat semua, bisa kita ketahui semua, ” tuturnya. (Red)

Warga Porsas Pertama Kali Gelar Upacara Bendera

Nunukan-Untuk kali pertama Warga Porsas, Kelurahan Nunukan Timur, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, menggelar upacara bendera hari proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Porsas, Sabtu (17/8/2019).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Ketua RT 18, Hasanuddin, komandan upacara Ketua RT 21, H Andi Azis dan pembaca proklamator Anggota DPRD H Danny Iskandar.

Dalam sambutan Hasanuddin menyampaikan,
Proklamasi kemerdekaan RI merupakan tonggak sejarah bagi kita untuk menjadí bangsa yang merdeka dan berdaulat, terlepas dari penjajahan dan berhak menentukan nasibnya
sendiri. Seluruh tumpah darah para pahlawan terbayar ketika Indonesia berhasil memproklamasikan diri sebagai sebuah negara merdeka.

Namun demikian peristiwa
proklamasi bukanlah sebagai titik akhir perjuangan, melainkan menjadi titik awal
perjuangan membangun negeri setelah merdeka dari penjajahan. Oleh karena itu, di hari yang khidmat ini, Saya mengajak Kita semua untuk memahami kembali secara utuh Pancasila dan kebhinekaan bangsa, melihat kebhinekaan sebagai sebuah karunia dan anugerah peringatan HUT ke- 74 Kemerdekaan RI Tahun 2019 dengan tema “SDM Unggul Indonesia Maju”.

Lanjutnya untuk menggelorakan kembali semangat memajukan, memakmurkan dan mensejahterakan bangsa Indonesia melalui pemberdayaan Sumber Daya Manusia Indonesia yang kompeten dan unggul.

Harapan kita momentum peringatan 74 tahun kemerdekaan RI dan perjuangan para
pendahulu bangsa, dapat menjadi refleksi bagi peningkatan semangat kita dalam meneruskan cita-cita perjuangan, dalam mewujudkan lingkungan yang kita tempati ini
menjadi lingkungsn Sehat, Tertib, Bersih, Indah dan Nyaman.

“Mari kita satukan langkah untuk berikhtiar sebaik-baiknya, serta dengan
senantiasa memohon bimbingan serta pertolongan Tuhan Yang Maha Kuasa untuk mewujudkan Sumber Daya Manusia Unggul demi Indonesia Maju. Dirgahayu Indonesiaku, Majulah Negeriku,” tutup Hasanuddin.

Usai melaksanakan upacara, dilanjutkan dengan foto bersama. (Red)

Apel Sinergitas, Tiga Pemimpin Hebat di Arak Personil Gabungan

Nunukan-Polres dan Kodim 0911 Nunukan mengelar Apel Sinergitas Personil di Lapangan Apel Tribrata Polres Nunukan, Jumat (16/8/2019) pagi tadi.

Apel Sinergitas yang berlangsung pagi tadi di mulai dengan pengalungan bunga dari Kapolres Nunukan AKBP Teguh Triwantoro, SIK, MH kepada pejabat Dandim baru, Letkol Czi Eko Pur Indriyanto, SE, M.I. Pol, M.Tr(Han) dan Mantan Dandim, Letkol Czi Abdillah Arif, S.IP saat memasuki lapangan Apel.

Dalam apel Sinergitas dipimping langsung Kapolres Nunukan, Dandim Nunukan yang baru dan Dandim sebelumnya.

Yang dikuti gabungan Personil Kodim 0911, Polres Nunukan dan Brimob kompi c pelopor dengan jumlah sekitar 300 personil

Kapolres Nunukan dalam amanatnya menyampaikan, sangat berkesan dengan Dandim Letkol Czi Abdillah Arif, selama menjabat Dandim Nunukan telah menjalin Sinergitas yang baik dengan polres.

Kapolres berharap, Dandim baru Letkol Czi Eko Pur Indriyanto,SE, M.I. Pol. M.Tr( Han) dapat meneruskan hubungan sinergitas yang lebih baik.

“Sinergitas ini akan kita pupuk terus sampai menjadi keluarga besar TNI-Polri yang kuat,” Tutur AKBP Teguh.

Sementara itu, Letkol Czi Abdillah Arif membuka sambutannya dengsn Yel-yel ” Selamat Pagi luar biasa Indonesia jaya, dan menyampaikan penguatan kepada Seluruh Anggota TNI dan Polri bahwa kita adalah ibarat satu tubuh, apabila satu bagian tubuh sakit maka tubuh lainya akan juga sakit, sinergitas TNI dan Polri ini lah benteng Kedaulatan NKRI.

Dia juga mengatakan, apabila kita terpecah belah maka Indonesia bisa terjadi dis integrasi Bangsa, maka harus kita jaga sinergitas kita untuk menjaga Kedaulatan NKRI.

Pada kesempatan yang sama Dandim 0911 Nunukan Letkol Czi Eko Pur Indriyanto, mengatakan selama Tugas di TNI baru pertama kali di beri kehormatan oleh Kapolres Nunukan untuk menyampaikan sambutan di depan anggota apel bersinergitas antara Kodim dan Polres Nunukan.

“Kita akan menjalin sinergitas yang baik dengan jajaran Polres seperti yang sudah dirintis Dandim yang lama Letkol Czi Abdilah,” tutur Eko.

Menurutnya, saya juga merasa bangga bisa tugas di Kabupaten Nunukan apalagi bisa berjumpa dengan seniornya yang satu kampung dari Jawa Tengah, Smarang dengan Kapolres Nunukan.

Usai menyampaikan sambutan, apel sinergitas ditutup dengan mengangkat tiga pemimpin hebat, Dandim baru dan dandim lama juga kapolres oleh personil gabungan dan di arak menuju Kantor utama Mapolres dengan diiringi lagu selamat datang pahlawan muda. (Red)

Sambut HUT Kemerdekaan RI Ke-74, Warga Blok 3 Hiasi Kampung dengan Bendera dan Lukisan

Nunukan-Dalam menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74 Warga Rt 06 Kelurahan Nunukan Barat memperlihatkan kekompakan, tampak sepanjang jalan Sanusi (blok 3) mereka menghias dengan bendera kecil dari tiang ke tiang.

Warga juga membuat Lukisan pada dinding rumah menampilkan tokoh proklamator dan gambar bendera.

Tak ayal, Masyarakat Nunukan yang melintas di kawasan itu pun disuguhkan sebuah pemandangan yang indah penuh bendera dan lukisan yang tak seperti biasanya.

Ketua RT 06 Kelurahan Nunukan Barat, Sufina mengatakan, Ini sebagai bentuk untuk menghargai perjuangan para pahlawan kita, selain itu ini kami lakukan untuk memperat kekompakan kami.

“Karena saya rt baru disini jadi kita lakukan ini menghias kampung kami, supaya lebih akrab lagi, selain itu tentu untuk memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” kata Sufina.

Suasana pemandangan blok 3

Sufina mengatakan, ini Kita lakukan juga untuk mempercantik wilayahnya agar menjadi kampung satu hati.

Harapan Sufina, dengan hut kemerdekaan RI ini, semoga warga lebih memeriahkan kemerdekaan ini.

“Jangan hanya satu tempat saja, kalau bisa seluruh masyarakat melakukan,” ujarnya.

Tak hanya itu, Rt 06 juga ikut berpartisipasi dalam perlombaan festival gapura tingkat Nasional.

“Kita juga ikut festival gapura tingkat nasional yang diprogramkan pak Jokowi, untuk gapura kami sendiri, kami lebih menonjolkan kebudayaan adat Dayak,” ungkap Sufina.

Dia juga berharap kemeriahaan dalam menyambut hut kemerdekaan republik Indonesia semakin kedepan semakin meriah.

“Kita berharap kedepannya kalau panjang umur bisa melebihi daripada yang sekarang ini,” tandasnya (Red)

Pindah Tugas, Letkol Czi Abdillah Arif Titip Pesan untuk Masyarakat Nunukan

Nunukan-Kegiatan malam pisah sambut Dandim 0911 Nunukan berlangsung dengan penuh nikmat dan penuh momen.

Letkol Czi Abdillah Arif yang sebelumnya menjabat dandim 0911 Nunukan, digantikan oleh Letkol Inf Czi Eko Pur Indriyanto, SE, M. I. Pol, M. Tr (Han).

Letkol Czi Abdillah Arif yang sebelumnya menjabat selama kurang lebih 19 bulan di Nunukan, kini berpindah tugas Ke Markas Besar TNI Angkatan Darat di Jakarta.

Saat ditemui di Gedung Ali Akbar usai acara malam pisah sambut, Kamis (16/8/19), Letkol Czi Abdillah Arif, S.IP menyampaikan beberapa hal, dia mengatakan yang perlu dipertahankan keramah tamahannya harus selalu terjaga bagi masyarakat Nunukan, saya juga berpesan kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Nunukan agar selalu mempertahankan asa dan upaya menjadikan negara kita ini menjadi negara yang maju, khususnya kabupaten Nunukan yang maju, makmur dan aman.

“Jadi kita harus sama-sama yakinkan diri kita bahwa kita diperbatasan ini harus memiliki semangat yang tinggi untuk menjaga marwah bangsa kita ini,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, setelah bertugas di Kodim 0911 Nunukan, kedepannya akan bertugas di Mabesad TNI, Jakarta. Penganti saya ini adalah mantan komandan inteligen kodam jaya.

“Saya yakin beliau mampu untuk mengemban tugas dan tanggung jawab ini, walaupun memang di Nunukan ini masih ada masalah kompleks yang kita tanggulangi bersama yaitu Bahaya Narkoba,” katanya.

Abdillah Arif juga mengatakan untuk membenahi program-program kedepan dengan mendukung pemerintah khususnya dalam penegakan aturan di wilayah perbatasan ini, saya berprinsip mendukung sepenuhnya kegiatan atau upaya yang dilakukan pemerintah dalam menjaga kodisifitas untuk kita upayakan bersama, seperti Bahaya Narkoba dan Human Traficking.

Dia berpesan agar terus menjaga kekompakan dan keramah tamahan, karena Nunukan ini unik ramah dan kompak.

“Tetap melaksanakan program-program yang selama ini kita jalankan seperti Manunggal Subuh dan Manunggal Peduli,” tuturnya. (Red)