NUNUKAN – Bertempat di ruang VIP lt 4 kantor bupati Nunukan, Bupati Nunukan H Irwan Sabri memimpin rapat yang dirangkaikan dengan silaturahmi pimpinan perusahaan yang berinvestasi dan beroperasi di wilayah kabupaten Nunukan, Selasa (20/05/2025).
Acara silaturahmi ini dihadiri oleh perwakilan perusahaan yg beroperasi di Nunukan, termasuk juga beberapa Pimpinan perusahaan BUMN serta pimpinan OPD terkait.
Pertemuan ini adalah pertemuan dan tatap muka yang pertama kalinya H. Irwan Sabri sebagai Bupati Nunukan dengan para pimpinan perusahaan, sekaligus perkenalannya dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Nunukan.
Dalam sambutannya, Bupati Nunukan berterima kasih kepada perusahaan yang ada di Nunukan atas kehadirannya pada pertemuan kali ini.
H. Irwan Sabri berharap dan kegiatan CSR yang telah berjalan baik terus dilanjutkan dan perlu untuk ditingkatkan yang tujuan akhirnya adalah kesejahteraan masyarakat.
” Pemerintah Daerah sendiri, dalam hal ini Bupati memiliki peran yang strategis dalam hubungan CSR ini, diantaranya sebagai pendorong dan pengarahan kebijakan, sebagai fasilitatir dan jembatan komunikasi, sebagai pengawas dan Evaluasi, sebagai simbol komitmen pemerintah daerah, dan sebagai pelopor kolaborasi multi pihak, bahkan Wakil Bupati sebagai pembina di Forum CSR”, ujar Bupati.
Oleh karenanya, Bupati berharap seluruh pihak, baik pemerintah daerah ataupun perusahaan perusahaan bisa berkolaborasi bersama yang kesemuanya bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.
(PROKOMPIM)