Pemprov Apresiasi Peran BKMT dalam Pemberdayaan Umat di Kaltara

TANJUNG SELOR – Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Hubungan Antar Lembaga Setdaprov Kalimantan Utara (Kaltara) Ir. Wahyuni Nuzband, M.A.P., menghadiri Musyawarah Wilayah (Muswil) perdana Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi Kaltara, digelar di Aula Serbaguna Kantor BKPSDM Kabupaten Bulungan, Sabtu (17/1).

Mewakili Gubernur Kaltara, Staf Ahli Wahyuni menyampaikan apresiasi kepada BKMT Kaltara sebagai organisasi keagamaan turut konsisten berperan dalam pemberdayaan masyarakat.

“BKMT selain sebagai wadah silaturahmi majelis taklim, tetapi telah menjelma sebagai mitra strategis pemerintah dalam membangun masyarakat yang religius, berakhlak mulia, berkarakter serta memiliki kepedulian sosial yang kuat,” kata Staf Ahli Wahyuni.

Wahyuni menuturkan BKMT berkontribusi dalam mendorong sumber daya manusia (SDM) yang unggul, berdaya saing dan berkarakter, hal ini sejalan dengan mewujudkan visi pembangunan Kaltara yang Maju, Makmur dan Berkelanjutan.

“Karena kita meyakini pembangunan tidak hanya diukur dari kemajuan fisik dan ekonomi tetapi juga dari kualitas akhlak dan karakter masyarakatnya,” ujarnya.

Masih dalam suasana peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Wahyuni mengingatkan bahwa perubahan peradaban yang dirasakan hingga kini diawali dengan penguatan hubungan manusia dengan Allah SWT.

Ia mengajak untuk terus menanamkan nilai-nilai spiritual dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara, agar tidak hanya menghasilkan kemajuan lahiriah tetapi ketenangan batin, keadilan sosial dan keberkahan.

“Dalam konteks inilah peran majelis taklim dan organisasi keagamaan seperti BKMT menjadi sangat penting sebagai pusat pembinaan umat, pembentukan akhlak dan penguatan karakter terutama dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin kompleks,” jelasnya.

Wahyuni menegaskan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltara berkomitmen untuk terus bersinergi dan berkolaborasi bersama BKMT Kaltara dalam membangun SDM yang unggul, religius dan berkarakter di Bumi Benuanta.

“Karena dalam pembangunan Kaltara membutuhkan kekuatan bersama dari seluruh elemen masyarakat,” pungkasnya.

Turut hadir dalam Muswil BKMT Kaltara tersebut, Kepala Kanwil Kemenag Kaltara H. Muhammad Saleh, S.Ag., M.Pd.I., Ketua PW BKMT Kaltara Khodijah Arief, Penasihat BKMT Kaltara Hj. Alih Berlian, S.H., M.Si., serta narasumber seminar Wahyu Eko Handayani, S.Pd., M.Pd.

(dkisp)