Jaga kebersihan Mako dan lingkungan Sekitar ,Cara Brimob Yon C Pelopor antisipasi penyebaran Virus Covid -19


Berandankrinews.com
Watampone, Sabtu (14/03/20). Memang tidak salah arti dari sebuah pesan “bersih itu sehat”, karena dengan menjaga lingkungan agar senantiasa bersih, secara tidak langsung kita telah menjaga kesehatan diri kita sendiri.

Akhir-akhir ini kita sering mendengar nama virus Covid-19 atau virus Corona. Virus ini awal mulanya muncul di Wuhan Cina. virus inipun dengan cepat menyebar hingga keseluruh dunia termasuk di Indonesia

Alasan virus ini cepat menyebar antara lain kontak langsung dengan orang yang positif terjangkit virus Corona, daya tahan tubuh yang lemah dan kurangnya memperhatikan kebersihan diri dan lingkungan. Demi mencegah penyebaran virus Corona dan berbagai penyakit lainnya,

Personel Batalyon C Pelopor Sat Brimob Sulsel gencar melakukan pembersihan disetiap sudut Mako ( Markas Komando) Yon C Pelopor dan lingkungan di sekitarnya. Kegiatan pembersihan inipun dilakukan bersama dengan masyarakat sekitar agar jangkauan pembersihannya pun lebih luas dan efektif.

Komandan Batalyon C Pelopor Kompol Nur Ichsan, S.Sos. saat ditemui memberikan penjelasannya.” Kegiatan bersih-bersih seperti ini sudah rutin kami lakukan di mako, apalagi di hari Sabtu dan Minggu, terlebih lagi saat ini marak dengan pemberitaan virus Corona dimana-mana, jadi kita lebih intensifkan kegiatan pembersihan ini dengan melibatkan warga disekitar Mako” Ucap Ichsan.

Kegiatan pembersihan ini mencangkup pembersihan saluran-saluran pembuangan air, dan ruang-ruangan kantor. Kegiatan bersih-bersih Kesatriaan dan lingkungan sekitar ini juga telah mendapat perhatian khusus dari Petinggi-petinggi Polri.

Danyon C Pelopor juga menghimbau kepada seluruh Anggota Batalyon C Pelopor dan Masyarakat disekitar Mako agar terhindar dari virus Corona, untuk tetap senantiasa menjaga kesehatan diri dengan rajin mencuci tangan setelah beraktifitas , menjaga asupan gizi dengan memakan makanan yang sehat, dan olahraga yang cukup. Penyebaran Virus Covid-19 dapat kita cegah bersama-sama dengan menerapkan pola hidup yang bersih dan sehat.

Insya Allah dengan budaya hidup bersih dan sehat kita bisa mencegah terjangkitnya Virus Corona di tubuh kita dan kita tetap tawadhu serta berserah diri kepada Allah, pungkas” Ichsan

Pers Yon C Pelopor

Polsek Sinjai Utara ajak warga masyarakat bersihkan Mesjid melalui Bhabinkamtibmasnya


Berandankrinews.com
Sinjai Utara–Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Utara Aipda Arsyad melaksanakan Kerja bakti bersama warganya bertempat di Mesjid Baburrahman Kompleks Tempat Pelelangan Ikan Lappa Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara,
Sabtu (14/03/2020) Pukul 07.00 wita.

Dalam giatnya tersebut, Aipda Aipda Arsyad nampak sedang membersihkan parit di sekeliling mesjid Baburrahman bersama warga.

“Membersihkan masjid bukan hanya tugas pengurusnya, siapapun selama memiliki niat yang baik dan cinta akan kebersihan, hal itu dapat dilakukan demi terwujudnya lingkungan mesjid yang bersih dan nyaman, agar warga yang melaksanakan sholat akan lebih khusyuk dalam ibadahnya.” Ucap Bhabinkamtibmas Aipda Arsyad

Warga terlihat sangat antusias atas ajakan dan bantuan dari Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Utara Aipda Arsyad, mereka saling bahu membahu membersihkan halaman dan selokan di sekitar mesjid agar tetap terjaga dan terawat, tidak rusak karena genangan air hujan.

Kapolsek Sinjai Utara AKP H. Abd. Haris, S.Sos sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, “Sebagai pemelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, sudah tentu seharusnya turun membantu warganya baik dalam bentuk apapun kegiatan dilapisan masyarakat, karena melalui kegiatan – kegiatan tersebut dapat mempererat hubungan dengan masyarakat, juga In sya Allah menerima pahala dari Allah SWT,” Kata Kapolsek.

Kasubbag Humas polres Sinjai

Kapolres AKBP Iwan Irmawan S.ik pimpin Apel Siaga Antisipasi Gangguan Kamtibmas di hari libur wilayah Hukum Polres Sinjai


Berandankrinews.com
Sinjai-Pada hari Sabtu tanggal 14 Maret 2020 pukul 08.00 wita,bertempat dihalaman mapolres sinjai, Kepolisian Resor Sinjai kembali melaksanakan Apel Siaga dalam rangka untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dihari libur.

Kegiatan tersebut sebagai wujud kesiapsiagaan Polres Sinjai dalam mengantisipasi gangguan kamtibmas, dengan harapan situasi kondisi yang ada di kabupaten sinjai berjalan aman dan kondusif dengan tidak meninggalkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan dari personil yang selalu ada dalam bertugas demi terwujudnya situasi yang aman dan terkendali diwilayah hukum Polres Sinjai.

Kegiatan apel dipimpin langsung oleh Kapolres Sinjai Ajun Komisaris Besar Polisi (Akbp) Iwan Irmawan, S.Ik.,M.H dan diikuti pejabat utama Polres Sinjai, para perwira dan segenap personil polres sinjai.

Kapolres Sinjai dalam arahannya menyampaikan bahwa dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas utamanya dihari libur, kita telah menyiapkan personel Sispam mako yang dibagi dalam 3 (tiga) kelompok dan untuk hari ini giliran kelompok 2 (dua).

“Olehnya itu personel yang giliran stand by ini hari agar betul-betul dilaksanakan dengan baik dengan penuh rasa tanggung jawab dan dikendalikan oleh padal sesuai surat perintah. Dan semua personel yang terlibat dalam sprin agar on call antisipasi gangguan kamtibmas. ujarnya.

“Dan diharapkan kepada keseluruh personel agar kesiapsiagaan dan kewaspadaan kita utamanya meningkatkan kewaspadaan dan memperketat penjagaan mako, termasuk penjagaan tahanan, agar pawas bertanggung jawab melakukan pengecekan pelaksanaan tugas personil jaga mako dan tahanan. ucapnya.

Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan, S.Ik.,M.Si berharap bahwa dengan di stand baykannya personil polres sinjai untuk memonitor situasi kamtibmas diwilayah hukum polres sinjai dan untuk memudahkan pergerakan personil jika terjadi hal- hal yang tidak diinginkan, sekaligus melaksanakan tugas patroli dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga tercipta situasi kamtibmas dikabupaten sinjai yang aman dan kondusif.

Kasubbag Humas polres Sinjai